Diterima Kerja ke Eropa, Big Thanks to Allah

EN

Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.

Nah buat teman-teman yang bertanya bagaimana, berikut penjabaran detail dan lengkap beserta tips & trick bagaiamana penulis dapat diterima bekerja di Eropa berdasarkan pengalaman langsung yang penulis alami.

Bismillah, bermula tentu saja dari keinginan untuk mendapatkan penghasilan yang lebih baik dengan tidak mengesampingkan aturan-aturan hukum maupun agama yang berlaku ditambah keinginan kuat untuk terus belajar dan belajar, penulis mencoba mendaftar di salah satu lowongan yang dibuka pada suatu perusahaan “Agency” yang bekerja sama dengan Eropa.

Dikenal sebagai MARKIJA (PT. Markija Berdaya Bersama), MARKIJA memiliki tujuan yang mulia yaitu “memberikan kesempatan kerja di Eropa yang akan meningkatkan pengetahuan profesional dan keahlian internasional tenaga kerja Indonesia”. Yap, ini jugalah yang mendorong motivasi penulis untuk mendaftarkan dan mengikuti setiap tahapan yang diselenggarakan mulai dari proses pendaftaran (talent pool & form), screening awal, interview tahap 1 (bersama tim MARKIJA), penginputan berkas awal, interview tahap 2 (bersama tim MARKIJA & User), penginputan berkas akhir (Medical Check UP; SKCK; Kontrak; dan sebagainya), persiapan berkas keberangkatan (VISA), Penandatanganan VISA di Kedutaan Besar Ceko di Indonesia, Keberangkatan.

Proses Pendaftaran
Pendaftaran dilakukan dengan mengisi talent pool yang di sediakan oleh pihak MARKIJA melalui website. Seperti pengisian data pada umumnya peserta diharapkan mengisi dengan data yang sebenar – benarnya dan juga lengkap.

Siapa coba yang tidak ingin punya pengalaman bekerja di negara maju, salah satunya negara di benua Eropa?

tips & trick : isi setiap pernyataan ataupun file yang diminta dengan data yang sebenarnya, kemudian jangan ragu untuk melampirkan pengalaman, baik itu pengalaman magang atupun pengalaman kerja.

Screening Awal
Dapat dikatakan target MAKIJA berfokus pada siswa/mahasiswa yang berlatar belakang Vokasi, tapi hal tersebut tidak menutup kemungkinan bagi rekan-rekan yang berasal dari non-Vokasi. Markija sendiri juga telah bekerja sama dengan berbagai Vokasi (Politeknik) yang ada di Indonesia, karena MARKIJA ini sendiri juga merupakan badan usaha yang bergerak berdampingan dengan pemerintah yaitu KEMENDIKBUD (Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan).

Interview Tahap 1
Dilakukan bersama tim recruitment markija yang mana sebelumnya telah melakukan screening berkas, pada tahap ini sebelumnya peserta akan diberi tahu bahwa lolos pada tahap screening awal (biasanya melaui e-mail/Whats App). Persiapkan diri, pada tahap ini dilakukan interview secara online, tentu saja interview ini dilakukan dengan menggunakan bahasa inggris. Atur waktu agar dapat bergabung ke room meeting dengan tepat waktu, persiapkan jawaban dari pertanyaan-pertanyaan yang akan ditanyakan oleh interviewer, selain itu pelajari juga sikap, tata cara dalam melakukan interview.

tips & trick : biasanya diawali dengan perkenal tentang basic backgroud yang pada umumnya kita telah cantumkan di CV, tenang dan rileks saat penyampaian, berdasarkan pengalaman penulis, alangkah lebih baik jika menjawab semua pertanyaan yang diajukan oleh interviewer berdasarkan pengalaman yang kita alami (baik itu pertanyanaan Technical ataupun Personal).

Penginputan Berkas Awal

Ketika kita dinyatakan lolos tahap sebelumnya yaitu interview tahap 1, maka pihak markija akan menghubungi peserta lolos melalui e-mail, dimana pada e-mail tersebut terlampir Compensation Package dari perusahaan (beda perusahaan maka regulasi yang digunakan akan berbeda pula). Berkas tersebut diisi & ditanda tangani apabila kita setuju dengan semua yang tertera (biasanya membahas tentang Salary, Accommodation, Working Time, dan sebagainya). Setelah berkas selesai dibaca dan diisi peserta diminta untuk mengirimkan softfile & hardfile berkas tersebut, hal yang perlu ditekankan pada tahap ini yaitu peserta belum sepenuhnya dinyatakan diterima pada perusahaan tetapi layak untuk lanjut ketahap selanjutnya (interview Tahap 2).

tips & trick : baca dengan teliti setiap hal yang tercantum pada Compensation Package yang dilampirkan, lakukan setiap instruksi sesuai dengan deadline yang telah ditetapkan.

Interview Tahap 2
Nah, pada tahap ini biasanya dilakukan oleh pihak MARKIJA dan juga Pihak dari Perusahaannya langsung. Dilakukan secara offline, bertempat di politeknik-politeknik yang telah bekerjasama dengan pihak MARKIJA, diantaranya Politeknik Negeri Batam, Politeknik Negeri Ujung Pandang, Politeknik Negeri Padang dan sebagainya. Peserta dapat memilih lokasi terdekat sesuai domisili, pada kesempatan kali ini penulis memilih politeknik negeri padang karena domisili penulis yang berada di Pekanbaru, Riau dan Politeknik Negeri Padang merupakan lokasi yang cocok dengan menimbang beberapa hal yaitu dari sisi jarak (dapat ditempuh menggunakan transportasi darat) dan juga terdapat kenalan (untuk tempat bernaung sementara menjelang proses interview dilaksanakan).

tips & trick : karena ini merupakan interview langsung dengan pihak user, yang mana user merupakan pihak luar, maka pada tahap ini diwajibkan pula untuk menggunakan bahasa inggris. Lakukan persiapan baik materi ataupun pratktikal sesuai dengan posisi yang dilamar, misalnya pada tahap ini selain melakukan interview penulis juga melakukan Mechanical Drawing Test & Assambly Test untuk posisi yang penulis lamar yaitu electromechanic, oleh karena itu posisi ini mewajibkan peserta untuk bisa membaca mechanical drawing.

Penginputan Berkas Akhir
Ditahap sebelumnya interviewer juga akan menyampaikan kriteria peserta-peserta yang akan lolos dan dapat bergabung dengan perusahaan, untuk kesempatan kali ini kriteria yang ditentukan oleh interviewer yaitu sebagai berikut;

• A+ ==> Dapat langsung dinyatakan Lolos
• A ==> Dapat langsung dinyatakan Lolos
• A- ==> Dapat langsung dinyatakan Lolos
• B+ ==> Menunggu untuk dikonfirmasi ulang kembali apakah Lolos atau Tidak
• B- ==> Menunggu untuk dikonfirmasi ulang kembali apakah Lolos atau Tidak
• C ==> Dinyatakan belum Lolos

Setelah dinyatakan lolos, dari pihak MARKIJA sendiri akan memberikan email yang mana didalam email tersebut juga dilampirkan berkas-berkas yang diperlukan untuk administrasi baik itu Medical Check UP; SKCK; Kontrak; dan sebagainya.

tips & trick : sama halnya pada tahap penginputan berkas tahap sebelumnya baca dengan teliti hal yang diinstruksikan, lakukan perintah sesuai dengan deadline yang ditetapkan. Ketika ada kendala harap langsung disampaikan kepada pihak MARKIJA yang mana pada tahap ini MARKIJA telah membuat group chat WA untuk menampung segala pertanyaan yang ingin ditanyakan.

Persiapan Berkas Keberangkatan
VISA merupakan dokumen penting yang diwajibkan untuk setiap peserta ketika akan melakukan perjalananan ke negara-negara tertentu yang berfungsi untuk izin masuk ataupun keluar ke negara tertentu tersebut. Bertepatan karena kali ini penulis diterima di negara Republik Ceko (Czech) yang mana negara ini merupakan salah satu negara yang terhimpun dalam Uni Eropa, maka di negara ini berlaku Visa Schengen. Terdapat dua perbedaan Visa Schengen yaitu Long Term (jangka panjang) & Short Term (jangka pendek). Adapun pengurusan Visa ini dibantu oleh pihak MARKIJA baik itu persiapan berkas-berkas, pengaturan jadwal biometrik, dsb. Proses biometrik dilakukan di Kedutaan Besar Ceko di Indonesia (Jl. Gereja Theresia No.20, RT.7/RW.4, Gondangdia, Kec. Menteng, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 10350, Indonesia)

tips & trick : perhatikan dokumen-dokumen yang diinstruksikan oleh pihak markija, datang sesuai jadwal yang telah ditentukan (jangan terlambat dan lebih baik datang 15 menit atau 30 menit sebelum jadwal untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terjadi).

Keberangkatan
Nah tibalah pada hari keberangkatan, keberangkatan dari Jakarta yaitu Bandar Udara Internasional Soekarno-Hatta (CGK), sama hal nya dengan penerbangan-penerbangan pada umumnya hanya saja yang membedakan karena keberangkatan ini merupakan keberangkatan internasional terdapat proses pemeriksaan oleh imigrasi bandara. Sepengalaman penulis, penulis sempat dipanggil ke ruangan imigrasi bandara (tidak hanya di loket pemeriksaan imigrasi bandara) dan ditanya-tanya tentang keberangkatan tersebut, dan dengan menjawab sesuai dengan apa adanya penulis lolos pada imigirasi bandara tersebut dan lanjut menunggu boarding di boarding room bandara. Perjalanan menuju Eropa tepatnya negara Republik Ceko dari Jakarta memakan waktu total sekitar 16 jam (diluar waktu transit), penulis sendiri menggunakan maskapai dengan pesawat tipe Airbus A350-900 untuk rute CGK-IST (transit di Istanbul) dan maskapai dengan pesawat tipe Airbus 321 Neo untuk rute IST-PRG.

tips & trick : perhatikan jadwal baik itu keberangkatan, setibanya di lokasi bandara transit, ataupun pada saat sampainya di bandara tujuan, manfaatkan fitur Wi-Fi bandara untuk mengakses internet, tiap bandara memiliki aturan masing-masing ketika ingin menghubungkan ponsel/smartphone kita dengan Wi-Fi bandara (diantaranya menggunakan kode OTP, membuat akun di Wi-Fi Machine fasilitas yang disediakan bandara, dan sebagainya).

Sekian tips & trick yang penulis paparkan, semoga dapat menjadi gambaran yang dapat diterapkan dalam kehidupan untuk kehidupan yang lebih baik, bermanfaat, dan berguna lagi dikemudian hari.


Posted

in

by

Tags:

Comments

10 responses to “Diterima Kerja ke Eropa, Big Thanks to Allah”

  1.  Avatar
    Anonymous

    Masyaallah ❤️❤️❤️

    Liked by 1 person

    1. Nugi Anugrah Avatar

      Terimakasih… Semoga bermanfaat

      Like

  2. Khairil ikhsan Avatar
    Khairil ikhsan

    Good luck buat brother Nugi di Czech 💪💪

    Liked by 1 person

    1. Nugi Anugrah Avatar

      Terimakasih, sukses kembali juga brother @khairil ikhsan

      Like

  3. Ànonim Avatar
    Ànonim

    Baca blog ini jdi nyesel mas karna udh nolak pas waktu offering letter, perkara gbsa resign ditempat kerja jdi kepaksan nolak 😭😭😭 , btw semangat mas. mudah mudahan tahun depan bisa coba lagi

    Liked by 1 person

    1. Nugi Anugrah Avatar

      Terimakasih ni sebelumnya dan semoga bisa tercapai mas, amiin

      Like

  4. mulzahrian Avatar

    di tunggu tulisan selanjutnya nug

    Liked by 1 person

    1. Nugi Anugrah Avatar

      Terimakasih, insyaAllah ditunggu ya… 😊

      Like

  5. 123 Avatar
    123

    Mas Nugi, saya pernah 2x di undang screening interview tapi saya gak pernah hadir, karena bahasa Inggris saya gak bagus (passive) apa mungkin saya dikasih kesempatan lagi?

    Liked by 1 person

    1. Nugi Anugrah Avatar

      Jangan takut mas, kalau prinsip saya dalam berbahasa inggris “kita berbicara orang paham, orang berbicara kita paham”… Kesempatan insyaAllah pasti selalu ada mas, saran saya terus update data diri terbaru di talent pool markija… terimakasih, do ur best!

      Like

Leave a comment

Design a site like this with WordPress.com
Get started